"Untuk mewujudkan hal-hal tersebut, perlu dilakukan langkah-langkah strategis salah satunya mengamati, meniru dan memodifikasi Inovasi dan keunggulan dari instansi yang lebih berpengalaman salah satunya di Kanwil Sulsel," ujar Sunu.
Sunu juga mengatakan bahwa pihaknya sangat antusias melakukan studi tiru di Sulsel mengingat Sulsel adalah salah satu Kanwil terbesar di Indonesia Timur dan selalu bertekad untuk meningkatkan kulaitas layanan publik.
Kunjungan ini turut dihadiri Kepala Divisi Pemasyarakat dan Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sulsel. Sementara, dari Kanwil Kemenkumham Sultra, turut hadir Kepala Divisi Pemasyarakatan, Keimigrasian dan Pelayanan Hukum dan HAM beserta Jajaran. (*)