Toyota Owner Club Celebes Sukses Gelar Touring dan Kopdar Assik 4

  • Bagikan
80 anggota komunitas TOC Celebes meriahkan Touring dan Kopdar Assik 4.

Dibalik suksesnya pelaksanaan kegitaan Touring dan Kopdar Assik 4, terdapat berbagai persiapan yang dilakukan oleh para pengurus TOC Celebes guna memastikan acara berjalan dengan aman dan lancar.

Diawali dengan pembentukan panitia yang didalamnya ada member komunitas, meminta bantuan TAC pinrang untuk memastikan beberapa hal terkait lokasi kegiatan, dan mengundang para peserta touring melalui media sosial dan para pengurus komunitas. 

Tak hanya itu, para panitia juga memastikan keselamatan selama touring berlangsung dengan melakukan koordinasi dan menyediakan alat komunikasi seperti HT dan rig yang fungsikan di tiap mobil peserta. Bila terdapat peserta yang mengalami kendala selama perjalanan, dapat segera komunikasi ke road captain dan akan dicover oleh tim medis yang ada di bagian belakang rombongan untuk pertolongan pertama. (Hikmah/A)

  • Bagikan

Exit mobile version