KPU Wajo Bakal Rekrut Ribuan Pantarlih/PPDP, Simak Syarat dan Jadwal Pendaftarannya

  • Bagikan
Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Kab Wajo, Erwin Arifin (kiri).

WAJO, RAKYATSULSEL - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Wajo bakal merekrut ribuan petugas pemutakhiran data pemilih (PPDP) atau biasa disebut Pantarlih. PPDP/Pantarlih yaitu salah satu badan adhoc dalam pelaksanaan pemungutan suara baik pemilu maupun pilkada.

Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Kab Wajo, Erwin Arifin mengatakan pembentukan Pantarlih ini sesuai dengan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) No 638 tahun 2024 tentang pedoman teknis pembentukan badan adhoc pemilu dan pilkada 2024.

"Pendaftaran calon PPDP/Partarlih akan dimulai tanggal 13 - 19 Juni 2024, dan akan bertugas untuk Pilkada Wajo 2024 ini," kata Erwin Arifin, Rabu (5/6/2024).

Erwin menambahkan, dari hasil pemetaan sementara oleh PPS di masing masing desa/kelurahannya terdapat 711 TPS dari 190 desa/kelurahan yang ada di Kabupaten Wajo, sehingga jumlah Pantarlih/PPDP yang dibutuhkan sebanyak 1.180 orang.

Untuk syarat menjadi Pantarlih Kab Wajo menurut Erwin sama seperti petugas Adhoc lainnya, yakni berdomisili di wilayah Pantarlih, berpendidikan paling rendah SMA sederajat, usia minimal 17 tahun, sehat jasmani dan rohani, serta melampirkan foto dan KTP.

"Dan yang paling penting adalah tidak sedang menjadi anggota partai politik atau tidak menjadi tim kampanye atau tim pemenangan peserta Pemilu/Pilkada atau Pemilihan pada penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan terakhir," jelas Erwin. (*)

Berikut tahapan pendaftaran PPDP/Pantarlih Kab Wajo:

  • Pengumuman pendaftaran calon Pantarlih/PPDP 13 Juni 2024-17 Juni 2024.
  • Penerimaan pendaftaran calon Pantarlih/PPDP 13 Juni 2024-19 Juni 2024.
  • Penelitian administrasi calon Pantarlih/PPDP 14 Juni 2024-20 Juni 2024.
  • Pengumuman hasil seleksi calon Pantarlih/PPDP 21 Juni 2024-23 Juni 2024.
  • Penetapan nama hasil seleksi Pantarlih/PPDP 23 Juni 2024-23 Juni 2024
  • Pelantikan 24 Juni 2024.
  • Bagikan