TANA TORAJA, RAKYATSULSEL - Sejumlah nama yang digadang-gadang akan bertarung dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) Tana Toraja (Tator) tahun 2024, salah satunya seorang diaspora Toraja yang merupakan seorang ahli teknik arsitektur bangunan (building engineering architecture), Ir. Henry Arie Pongrekun.
Pihaknya menyebutkan baru beberapa hari lalu lewat timnya telah mengembalikan formulir balon bupati di Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tana Toraja yang telah diambil beberapa hari sebelumnya dan diterima oleh tim desk pilkada. Dalam waktu dekat akan menggelar pertemuan tatap muka langsung dengan pengurus PSI dan desk Pilkada untuk memaparkan sejauh mana kesiapan dirinya untuk bertarung pada pilkada mendatang.
Dijelaskan Henry bahwa sampai saat ini dirinya telah mendaftar di tujuh (7) partai politik, yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Nasdem, Demokrat, Hanura, Gelora, Perindo dan PSI.
"Sampai saat ini saya sudah mendaftar di tujuh partai politik yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Nasdem, Demokrat, Hanura, Gelora, Perindo dan PSI," beber Henry, Sabtu, 8 Juni 2024.
Ditambahkan Henry bahwa untuk maju pilkada Tana Toraja dirinya telah menyiapkan program-program unggulan yang akan dilaksanakan jika terpilih nanti.
Sementara itu, Ketua PSI Tator, Rianto Turun Nio membenarkan bahwa tim Henry telah mengembalikan formulir dan merupakan pendaftar keempat (ke-4) di PSI Tator. Dan pendaftaran telah dibuka sejak 1 Juni 2024.
Dirinya menambahkan bahwa berkas Henry bersama pendaftar lainnya akan diproses sesuai mekanisme partai.
"Semua proses dilakukan di Dewan Pimpinan Daerah melalui tim Deks pilkada,setelah itu DPD menerbitkan surat rekomendasi ke DPW dan DPP untuk menerbitkan SK," pungkas Rianto. (Cherly).