Monitoring Antisipasi Stunting, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Sambangi Posyandu

  • Bagikan
Bhabinkamtibmas Polsek Wajo yang bertugas di Kelurahan Melayu Baru AIPDA Hartawan melaksanakan monitoring posyandu yang di laksanakan di wilayah kerjanya, Jumat (14/6/2024).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Untuk mencegah terjadinya stunting pada balita, Bhabinkamtibmas Polsek Wajo yang bertugas di Kelurahan Melayu Baru, AIPDA Hartawan melaksanakan monitoring posyandu yang di laksanakan di wilayah kerjanya, Jumat (14/6/2024).

Kasi Humas Polrestabes Pelabuhan, IPTU Hasrul mengatakan, monitoring posyandu ini dilaksanakan Bhabinkamtibmas yang bertujuan untuk mengetahui tingkat pertumbuhan serta perkembangan balita.

"Baik dari segi berat badan, tinggi badan, maupun lingkar kepala. Selain itu, giat ini juga untuk mencegah terjadinya stunting pada balita," ujar IPTU Hasrul.

Kegiatan ini sejalan program pemerintah pusat terkait Sumber Daya Manusia (SDM) di Indonesia harus memiliki kesiapan baik dari segi produktivitas dan kreativitas.

Untuk itu, Polri serius dan tidak bosan memberikan edukasi utamanya pada ibu hamil. Karena, 23 persen penyumbang angka stunting ada pada ibu hamil yang tidak terpenuhi gizinya selama mengandung.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Melayu Baru juga menghimbau kepada ibu yang mempunyai bayi agar memanfaatkan kegiatan posyandu untuk memeriksakan kondisi bayinya.

"Tujuannya untuk meningkatkan kekebalan tubuh pada anak dibawah umur sehingga tidak mudah terserang penyakit," ucapnya. (Isak/A)

  • Bagikan

Exit mobile version