Sambut HUT Bhayangkara, Polres Tator Bhaksos Bersihkan Rumah Ibadah

  • Bagikan

TANA TORAJA, RAKYATSULSEL - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan, Polres Tana Toraja (Tator) gelar kegiatan Bakti Sosial (bhaksos) religi dengan bersih-bersih tempat atau rumah ibadah, Jumat, 21 Juni 2024.

Dimana secara serentak jajaran Polres Tator, dengan sasaran sejumlah tempat ibadah yang ada di wilayah Polres, antara lain Gereja Toraja jemaat Rembom Kecamatan Rembon, Gereja Bethel Tabernakel Siloam Kecamatan Gandasil, Gereja Toraja jemaat Maroangin Kematan Bonggakaradeng dan Masjid An Nur Leon Kecamatan Bonggakaradeng, Tana Toraja.

Kapolres Tator, AKBP Malpa Malacoppo menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan HUT Bhayangkara ke 78 tahun 2024. Dan Polres akan terus melaksanakan aksi-aksi sosial yang berguna dan bermanfaat bagi masyarakat.

“Kegiatan ini mencerminkan semangat gotong royong, toleransi antar umat beragama , memupuk rasa kekeluargaan yang harmonis baik antara Polri dengan masyarakat, ” jelas Malpa.

Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan dapat bernilai sebagai bagian dari ibadah dalam menyambut HUT Bhayangkara ke-78 ini, sekaligus sebagai wujud Bakti Polri kepada masyarakat. (Cherly)

  • Bagikan

Exit mobile version