CCEP Indonesia Gandeng Komunitas Peduli Lingkungan Tanam 100 Pohon Ketapang Kencana 

  • Bagikan
Penanaman 100 pohon Ketapang Kencana di Bantaran Waduk Antang

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Coca-Cola Europacific Partners Indonesia (CCEP Indonesia) menggelar kegiatan penanaman 100 pohon di Bantaran Jalan Inspeksi Kanal Waduk Bitoa, Kelurahan Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar. 

Kegiatan yang mengusung tema “Menanam Redam Emisi” ini merupakan hasil kolaborasi dengan Komunitas Musik Hutan, sebuah komunitas lokal yang peduli terhadap pelestarian lingkungan. 

Pada kegiatan ini, lebih dari 100 peserta turun aksi pada kegiatan kali ini. Peserta tersebut terdiri dari berbagai komunitas peduli lingkungan, mahasiswa, serta karyawan CCEP Indonesia yang ada di Makassar. Secara bersama-sama, para peserta menanam berbagai jenis pohon keras, antara lain pohon ketapang kencana dan trembesi, dua jenis pohon yang dipilih karena manfaatnya yang besar bagi lingkungan. 

Public Affairs Manager CCEP Indonesia, M Ridvan Bintang Guntara Putra menjelaskan, Pohon Ketapang kencana dikenal sebagai jenis pohon yang mampu menyerap polusi udara serta  trembesi yang dikenal memiliki kemampuan menyimpan air yang tinggi, sehingga keduanya sangat cocok untuk mendukung ekosistem lokal. 

“CCEP Indonesia berkomitmen untuk mendukung kelestarian lingkungan secara berkelanjutan di Indonesia,” ujar  Bintang

“Penanaman pohon ini adalah salah satu upaya kami untuk membantu menjaga kualitas udara dan air, serta menciptakan ruang hijau yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar.” tambahnya 

Komunitas Musik Hutan, yang dikenal melalui berbagai kegiatan kreativitas dalam mendukung kelestarian alam, juga turut memberikan penampilan musik akustik sebagai bentuk dukungan dan semangat bagi para peserta. 

"Semoga kegiatan ini dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk peduli dan terlibat dalam pelestarian lingkungan," ujar Boby Fajar Purna atau yang akrab di sapa Om Bob, Pembina dari Komunitas Musik Hutan. 

Kegiatan penanaman pohon ini tidak hanya bertujuan untuk penghijauan dan meredam emisi, tetapi juga untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga dan melestarikan lingkungan. Diharapkan, dengan adanya kegiatan seperti ini, masyarakat Makassar semakin sadar dan aktif dalam upaya pelestarian lingkungan. 

CCEP Indonesia berkomitmen untuk terus melakukan berbagai inisiatif yang mendukung keberlanjutan lingkungan, termasuk program daur ulang, pengurangan penggunaan plastik, dan upaya konservasi air. Kegiatan ini adalah salah satu langkah nyata dalam mewujudkan komitmen tersebut. (Hikmah/A)

  • Bagikan