Tim Poltekbos 3 Raih Peringkat 34 dalam Lomba KDPN Nasional

  • Bagikan
Tim Poltekbos 3 Raih Peringkat 34 dalam Lomba KDPN Nasional

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Lomba Kompetisi Debat Perpajakan Nasional (KDPN) kembali digelar oleh Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN, Tim Poltekbos 3 Berhasil Meraih Peringkat 34.

Tahun ini, tiga tim dari Program Studi Perpajakan Politeknik Bosowa (Poltekbos) turut berpartisipasi dalam lomba yang diikuti oleh 118 tim dari seluruh Indonesia. Dari ketiga tim yang berlaga. tim Poltekbos 3 berhasil meraih peringkat ke-34 pada babak penyisihan, menjadikannya tim dengan perolehan poin tertinggi di antara delegasi Poltekbos.

Lomba yang diadakan setiap tahun ini selalu menjadi ajang bergengsi yang diikuti oleh berbagai perguruan tinggi ternama di Indonesia. Dalam kompetisi yang memuat materi perpajakan tersebut, terdapat tiga tahap seleksi yaitu Babak Penyisihan, Semifinal dan Final.

Sri Nirmala Sari selaku penanggung jawab kegiatan sekaligus Ketua Program Studi Perpajakan Politeknik Bosowa, menyatakan rasa bangganya terhadap prestasi yang diraih mahasiswa.

"Bangga kepada mahasiswa yang sudah berusaha go nasional. Semoga ini menjadi pengalaman berharga yang menambah wawasan serta meningkatkan citra baik Politeknik Bosowa," ujarnya, Kamis (27/6/2024).

Sejak tahun 2015, Program Studi Perpajakan Politeknik Bosowa secara konsisten mengirimkan tim untuk berkompetisi di tingkat nasional dalam Lomba KDPN yang diselenggarakan di Kampus PKN STAN, Bintaro.

"Keikutsertaan ini menunjukkan komitmen Poltekbos dalam mengembangkan kompetensi mahasiswa di bidang perpajakan," tuturnya.

Ke depannya, Program Studi Perpajakan Poltekbos berencana mempersiapkan tim yang lebih matang agar mampu menembus peringkat 10 besar dalam kompetisi berikutnya. (Suryadi/A)

  • Bagikan

Exit mobile version