MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Makassar akan membangun panti Lingkungan Pondok Sosial (Liponsos) di Kota Makassar. Rencananya, pembangunan tersebut dilaksanakan pada tahun 2025 mendatang.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinsos Kota Makassar, Andi Pangerang Nur Akbar menyebut saat ini pihaknya masih melakukan evaluasi terkait rencana pembangunan Liponsos tersebut.
Salah satunya, terkait penentuan lokasi pembangunan liponsos.
"Ini masih kita evaluasi dulu karena kita harus kembali melihat lokasi di mana untuk dibuat liponsus," ujar Andi Pangerang, sapaan akrabnya, Rabu (3/7).
Sementara menunggu hasil evaluasi tersebut, ia mengaku Dinsos Kota Makassar tengah melakukan optimalisasi terhadap Rehabilitasi Pelayanan Tuna Sosial (RPTS) yang berada di Jalan Abdullah Dg Sirua, Kota Makassar.
"Makanya di tahun ini kami hanya fokus dulu memperbaikan-perbaikan disana (RPTS)," terang Andi Pangerang.
Andi Pangerang melanjutkan setelah perbaikan yang dilakukan di RPTS Dinsos Makassar, maka pihaknya baru akan merencana melakukan upaya pembangunan liponsus. "Kedepannya, bisa merencanakan upaya liponsus," tutup Andi Pangerang. (Shasa/B)