GOWA, RAKYATSULSEL - Terletak di ketinggian 1600 mdpl, di kawasan Malino Green Hills dengan luas kawasan 21 hektar kelurahan Pattapang Kecamatan Tinggimoncong Kabupaten Gowa kurang lebih 10 menit dari hutan pinus jantung kota Malino, telah hadir tempat wisata terbaru dan termewah menawarkan konsep global culture Eropa dan Asia.
SIERRA SKY VIEW, berada dijajaran pegunungan puncak Malino dengan latar awan putih terasa begitu dekat dengan Gunung Bawakaraeng. “Dari keindahan bukit dan awan tepatnya dijajaran Bulu’ Tallua , 3 bukit yang menakjubkan. Setiap detail disini dirancang untuk memberikan kenyamanan dan kebahagiaan kepada Bapak/Ibu beserta keluarga,” paparan Fika, CEO Sierra Sky View.
Sierra Sky View memberikan suasana yang unik seperti di luar negeri, mulai dari Bangunan Swiss, Jembatan Venice (Italy), Bangunan Kota Santorini Yunani, hingga Kincir angin khas Belanda. Untuk Asian Culture terdapat spot foto dengan latar Japan, China dan Korea. Juga ada ayunan raksasa dan jembatan kaca.
“Harapan kami, para pengunjung datang ke Sierra sky view selain bisa merasakan udara segar Kota Malino juga bisa merasakan berada di Eropa dan negara-negara Asia. Hanya 25 ribu untuk dewasa dan 15 ribu untuk anak-anak semua bisa dinikmati ditempat ini mulai pukul 09.00 – 21.00 weekdays dan 22.00 weekend. Officially besok sudah mulai beroperasi," ujar Fika.
Udara dingin kadang membuat perut jadi cepat lapar, tapi jangan khawatir di Sierra ada café dengan latar awan putih menawarkan menu yang enak-enak khas rumahan dan minuman khas Sierra.
“Berkunjung ke Sierra bikin waktu tak terasa sudah sore saking sejuknya saking nyamannya, worthy sekali puas foto-foto, puas makan-makan,” kata salah seorang pengunjung Sierra, Tona.
Juga disediakan layanan informasi dan reservasi melalui admin 082296869138. (*)