Penyerahan sertifikat Hak Cipta bertambah istimewa dengan kehadiran Wakil Gubernur Sulteng, H. Ma’mun Amir serta berbagai unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah se-Kab. Banggai.
“Sangat bersyukur bahwa sinergitas Pemkab. Banggai bersama Kemenkumham terus membuahkan hasil yang baik bagi pembangunan daerah, kemajuan bangsa. Semoga terus meningkat lebih baik lagi,” ungkap Wagub H. Ma’mun Amir.
Momen tersebut juga diharapkan dapat menjadi motivasi bagi Perangkat Daerah Pemkab. Banggai untuk terus berkarya dan menghasilkan karya-karya inovatif yang bermanfaat bagi masyarakat.
Selain itu, hal ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya melindungi kekayaan intelektual. (*)