Begini Pesan Kapolda Sulsel Kepada Dua Siswa Bintara Polri Asal Daerah Terpencil

  • Bagikan

"Alhamdulillah, dua siswa ini datang untuk mengucapkan terima kasih. Saya tentu memberikan semangat kepada mereka," tambahnya.

Kiki dan Rahmad, dengan penuh semangat, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan dari keluarga serta arahan yang diberikan oleh Kapolda. Mereka berjanji akan menjalani pendidikan dengan sungguh-sungguh dan berusaha memberikan yang terbaik.

"Mereka adalah putra-putri pertama dari daerahnya yang berhasil terpilih sebagai calon siswa Bintara Polri. Ini tentunya membanggakan dan mereka akan menjadi contoh yang baik bagi masyarakat," ungkapnya.

Jebolan Akpol 1991 ini, pun berharap agar tahapan pendidikan yang bakal dilalui Rahmad dan Kiki dapat berjalan lancar.

"Tentunya saya menyampaikan juga harapan kepada mereka mendoakan supaya mereka bisa lancar mengikuti pendidikan, Insya Allah mereka akan berangkat, akan masuk mengikuti pendidikan itu mulai besok. Semoga mereka bisa menjadi Bhayangkara yang baik dan bermanfaat bagi masyarakat, melayani secara profesional, dan meraih berkah dari apa yang telah mereka capai," pesannya. (Isak/B)

  • Bagikan

Exit mobile version