TANA TORAJA, RAKYATSULSEL - Salah satu film layar lebar produksi Indonesia Sinema Persada yang mengangkat cerita tentang "Solata" dengan tema "Teman adalah Keluarga yang Kita Pilih," akan dibintangi oleh dua artis ibu kota yang juga merupakan model.
Rendy Kjaernett akan berperan sebagai Angkasa, dan Jennifer Rachel Natasya, mantan anggota grup idola JKT48, akan berperan sebagai Febe. Selain mereka, film ini juga melibatkan artis lokal dan enam anak putra-putri terbaik asal Toraja.
Film layar lebar ini sebelumnya telah menyelesaikan pengambilan gambar beberapa adegan di Jakarta. Saat ini, shooting akan dilanjutkan di beberapa lokasi di Toraja (Tana Toraja dan Toraja Utara) serta di kota Palopo. Untuk wilayah Tana Toraja, pengambilan gambar terbanyak dilakukan di objek wisata Ollon, Kecamatan Bonggakaradeng, dan di Toraja Utara di Tongkonan Penanian.
Dalam konferensi pers di kantor ruang Guru Tana Toraja, Sabtu, 20 Juli 2024, Rendy mengatakan bahwa dirinya siap melakukan proses shooting di Toraja dan bangga bisa menjadi bagian dari film ini yang bertema pendidikan.
"Puji Tuhan, sejauh ini prosesnya berjalan lancar. Kesulitan yang dihadapi hanyalah dalam belajar dialek Toraja," ujar Rendy didampingi sutradara dan pemain lainnya.
Senada dengan itu, Rachel yang akan berperan sebagai Febe, gadis Toraja dalam film tersebut, juga mengaku siap, senang, dan bangga bisa menjadi bagian dari film "Solata" yang menceritakan tentang masalah pendidikan di Toraja.
Meskipun sempat merasa deg-degan karena perjalanan ke Toraja yang lumayan lama dan jauh, Rachel sudah menyiapkan mental. Bahkan, Rachel mengaku paling senang jika shooting di wilayah Ollon yang indah.
Sementara itu, produser film "Solata," Ichwan, mengatakan bahwa sebagian adegan telah diambil di Jakarta, dan untuk adegan selanjutnya, shooting akan berlangsung di Tana Toraja, Toraja Utara, dan kota Palopo, mulai 22 Juli hingga selesai.
“Film dengan isu pendidikan yang jarang dibuat di Indonesia ini akhirnya bisa kami mulai syuting di Ollon. Ini merupakan mantra dari produksi kami yang diharapkan menjadi berkat bagi semua dan melibatkan masyarakat lokal. Rendy sudah ambil gambar di Jakarta dan kami fokus di tiga daerah,” ujar Ichwan.
Ichwan berharap setelah selesai dan diputar di bioskop, film ini akan menjadi berkat bagi semua dan menghidupkan kembali film layar lebar tentang kehidupan masyarakat lokal, setelah beberapa tahun belakangan ini tidak ada lagi produksi semacam ini.
Selain dua artis ibu kota, film ini juga melibatkan artis lokal seperti Iskandar Andi Patau (Bang Is), seorang selebgram dan produser film pendek "Merantau," Salma Margaretha, dan Ayu Siramba, seorang penyanyi pendatang baru.
Selain itu, film ini juga melibatkan Andi Batari Bintang, pemeran Tenri dalam film Makassar "Mappacci," yang akan berperan sebagai Lembayung, sahabat dari Angkasa. Keenam anak yang akan terlibat adalah Aimi (Fatimah Habibi), Amel (Mega), Suran (Gumbang), Kenzo (Karno Patandung), Gabriel (Wahid), dan Maulana (Harto Pasambang). (Cherly)