Peringati Hari Pengayoman ke-79, Kanim Parepare Buka Layanan Paspor Simpatik di Hari Libur

  • Bagikan

PAREPARE, RAKYATSULSEL - Dalam rangka memperingati Hari Pengayoman ke-79, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare akan melaksanakan layanan paspor simpatik, yang berlangsung selama dua hari, mulai Sabtu, 3 Agustus, dan Minggu, 4 Agustus 2024, dengan kuota masing-masing 40 pemohon per hari.

Kasubsi Informasi Keimigrasian Kanim Parepare, menjelaskan bahwa layanan ini ditujukan bagi pemohon yang tidak memiliki waktu untuk mengurus paspor pada hari kerja biasa, yaitu Senin hingga Jumat.

“Pemohon bisa datang langsung ke kantor imigrasi pada hari Sabtu dan Minggu dengan membawa KTP, KK, dan akta kelahiran yang sudah difotokopi, dan tidak perlu melakukan pendaftaran online,” jelas Eva Nurdin.

Dalam kesempatan itu juga, Eva menghimbau kepada calon pemohon untuk memeriksa dan melengkapi berkas persyaratan sebelum datang ke kantor. Hal ini diharapkan dapat memperlancar proses dan meminimalisir kendala selama pelayanan, Jumat (2/8/2024).

jika jumlah pemohon pada hari pertama melebihi kuota yang tersedia, lanjut Eva pemohon akan diarahkan untuk melakukan pengurusan pada hari berikutnya, yakni 4 Agustus 2024.

“Perlu dicatat bahwa layanan paspor simpatik ini hanya melayani pembuatan paspor baru dan penggantian, bukan untuk penggantian paspor yang rusak atau hilang,” tandasnya. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version