Resep Bakso Cuanki Ayam Yang Enak

  • Bagikan
Bakso cuanki ayam merupakan salah satu hidangan yang berasal dari Bandung, Jawa Barat. Makanan bakso cuanki ayam ini banyak disukai oleh masyarakat karena memiliki rasa yang lezat dan gurih.

Pelengkap:

  1. Kulit pangsit
  2. Tahu putih
  3. Bakso sapi
  4. Sambal rawit
  5. Kecap manis
  6. Jeruk nipis

Cara untuk membuat bakso cuanki ayam:

  1. Didihkan air dan rebus tulang ayam selama 7-8 menit. Lalu bilas dengan air
  2. Setelah itu, didihkan kembali air dan masukkan tulang ayam dan rebus selama 1-2 jam di api sedang ke kecil. Buang busa atau lemak yang ada di air rebusan
  3. Tambahkan garam, kaldu jamur, kaldu ayam, gula pasir, dan merica
  4. Lalu haluskan bawang emrah goreng dan bawang putih goreng dan masukkan ke dalam kuah bersamaan dengan seledri. Masak beberapa saat
  5. Untuk membuat adonan, masukkan ayam, garam, gula pasir, kaldu bubuk, merica, dan bawang putih ke dalam blender. Lalu haluskan semua bahan hingga lengket
  6. Masukkan telur, kecap ikan, minyak, air es, tepung terigu, tapioka, dan baking powder, aduk hingga tercampur merata
  7. Siapkan ,kulit pangsit dan ambil sedikit adonan dan ratakan dengan garpu
  8. Lalu panaskan minyak dan goreng di api kecil hingga berubah warna menjadi cokelat dan tekstur renyah. Tiriskan
  9. Untuk membuat siomay goreng, siapkan kulit pangsit dan ambi sekitar 1/2 sdm adonan dan bentuk seperti kerucut. Lalu goreng hingga berwarna cokelat dan tiriskan
  10. Untuk membuat adonan tahu dan pisahkan ke dalam 160 gram adonan dan campurkan dengan 1 sdm air dan aduk hingga merata
  11. Lalu beri lubang pada bagian tengah tahu dan isi dengan sedikit adonan dan ratakan dengan adonan dengan garpu
    Kemudian, bentuk bulat sisa adonan dan rebus dengan tahu hingga matang. Tiriskan
  12. Panaskan kembali kuah dan sisihkan tulang ayam dan seledri
  13. Masukkan bakso sapi dan tahu bakso ke dalam mangkok
  14. Bakso cuanki ayam siap disajikan

Itu dia informasi mengenai resep untuk membuat bakso cuanki ayam yang enak dan mudah dibuat di rumah.(Jawapos)

  • Bagikan

Exit mobile version