KSU Bina Duta Haji Iwan Cs Minta Polisi Usut Tuntas Dalang Kericuhan di Pasar Grosir Butung Makassar

  • Bagikan
Pusat Pasar Grosir Butung Makassar

"Keseluruhan tindak pidana tersebut pasti ada yang aktor. Inilah yang perlu di dalami oleh teman-teman penyidik Polres Pelabuhan untuk segera menemukan 2 alat bukti yang mengarah ke pelaku aktor intelektual," harapnya.

Ia menyebut, aktor tersebut harus mempertanggungjawabkan apa yang telah dilakukannya di hadapan hukum. Apalagi pada peristiwa itu ada dua orang korban. 

"Merek harus bertanggung jawab di hadapan hukum. Seluruh bukti petunjuk (video) kejadian sudah kami serahkan. Semoga cepat ditindak dan menahan pelaku otak kerusuhan," tegasnya.

Meskipun demikian, Hagan juga berterima kasih kepada Polres Pelabuhan yang telah memberi rasa nyaman kepada pengelola dan seluruh pedagang di Pasar Butung Makassar saat ini. Sehingga aktivitas di pasar tersebut tatap berjalan seperti hari biasanya.

"Kami akan merasa nyaman lagi jika Kapolres Pelabuhan Kota Makassar bersama jajarannya menemukan pelaku aktor intelektual kejadian kerusuhan," bebernya.

Lebih lanjut, Hagan juga meminta kepada para pihak yang protes agar tidak menyudutkan kehadiran TNI di pasar tersebut melakukan pengamanan. Dia bahkan berterima kasih kepada seluruh anggota TNI yang dinilai banyak membantu pengamanan Pasar Butung Makassar sampai saat ini.

"Hentikan berita hoax yang menyudutkan institusi pertahanan dan keamanan negara. Sengketa kepengelolaan di Pasar Butung telah berakhir," pesannya.

  • Bagikan