Maharaja 2024, Tragedi dan Keberanian dalam Film Drama yang Menyentuh

  • Bagikan
Film Maharaja (2024) mengisahkan kehidupan seorang pria bernama Maharaja, yang diperankan oleh Vijay Sethupathi.

RAKYATSULSEL - Film Maharaja (2024) mengisahkan kehidupan seorang pria bernama Maharaja, yang diperankan oleh Vijay Sethupathi.

Maharaja adalah seorang tukang cukur yang berjuang keras untuk menghidupi istri dan anaknya, Jothi (Sachana Nemidas).

Kehidupan mereka yang sederhana berubah menjadi mimpi buruk ketika suatu hari, Maharaja menyaksikan dengan mata kepala sendiri bagaimana istrinya tewas dalam sebuah kecelakaan tragis.

Sebuah truk menghantam rumah mereka, menyebabkan kematian Jothi. Secara ajaib, anak mereka selamat karena terlindungi oleh sebuah tempat sampah yang secara kebetulan jatuh menutupi tubuhnya.

Tempat sampah ini kemudian diberi nama Lakshmi, sebagai kenangan atas peristiwa tersebut. Tragedi tersebut hanyalah awal dari penderitaan Maharaja.

Beberapa waktu kemudian, rumahnya dirampok, dan Lakshmi, tempat sampah yang memiliki makna mendalam bagi keluarga mereka, ikut dicuri.

Maharaja yang putus asa mendatangi kantor polisi untuk melaporkan perampokan tersebut, berharap mendapatkan keadilan.

Namun, alih-alih ditanggapi dengan serius, laporannya justru dianggap lelucon oleh polisi. Mereka tidak melihat pentingnya mencari sebuah tempat sampah, bahkan setelah Maharaja menawarkan suap agar kasusnya diusut.

  • Bagikan