MAMUJU, RAKYATSULSEL - Berhasil harumkan nama Sulawesi Barat (Sulbar) di Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XXI 2024 yang berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara (Sumut).
Dimana, Ramlah, atlet dayung itu telah berhasil membawa pulang dua medali perak sehingga demikian Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) langsung memberikan hadiah sebesar Rp300 juta.
Pemberian hadiah tersebut dilakukan sebagai bentuk apresiasi dan dukungan terhadap perjuangan Ramlah Baharuddin pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 yang berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara (Sumut).
Pada perhelatan olahraga nasional itu, Ramlah Baharuddin berhasil meraih dua medali perak di dua lintasan yang berbeda, yakni lintasan 1000 meter dan lintasan 500 meter.
Hal itu, Sekretaris Provinsi Sulbar, Muhammad Idris, saat ditemui mengungkapkan, pihaknya telah memberikan hadiah bagi para atlet berprestasi yang telah mengharumkan nama Sulbar.
"Untuk capaian ini, satu medali perak mendapat hadiah Rp150 juta. Sehingga, kami berikan Rp300 juta bagi Ramlah Baharuddin yang telah meraih dua medali perak," kata Muhammad Idri, Kamis (12/9/24).
Muhammad Idris, berharap, hadiah yang diberikan pada atlet dayung ini menjadi motivasi bagi para atlet lain yang masih berlaga di PON XXI Aceh dan Sumut 2024 untuk menyumbangkan medali.
"Kita ingin, atlet dari 12 Cabang Olahraga (Cabor) yang saat ini masih berlaga untuk tetap semangat, sehingga bisa menambah pundi-pundi medali kita," ungkapnya.
Terpisah, Ramlah Baharuddin, mengaku bangga dengan capaian yang diraihnya di PON XXI Aceh dan Sumut 2024. Ia pun mempersembahkan dua medali perak yang diraihnya untuk hari jadi Sulbar ke-20 tahun ini.
"Saya ucapkan terimakasih banyak atas apresiasi yang diberikan oleh Pemprov Sulbar ini. Ini akan menjadi bekal saya untuk terus berkembang kedepannya dalam mengharumkan nama Indonesia, khususnya Sulbar," tutur Ramlah Baharuddin. (Sudirman)