BANTAENG, RAKYATSULSEL - Pasangan Calon Bupati Bantaeng, Ilham Azikin - Nurkanita Kahfi disambut meriah oleh warga kampung Borong Kalukua (Borkal), Jumat (13/9). Warga setempat menyambut dengan tarian dan kompak berteriak "oppo ki".
Warga menutup jalan untuk menyambut kedatangan pasangan dengan akronim IAKan ini. Mereka kompak menyatakan dukungan untuk Ilham Azikin dan Nurkanita Kahfi.
"Ini adalah ungkapan terimakasih kami. Semoga Ilham Azikin kembali Oppo' memimpin Bantaeng," kata tokoh masyarakat setempat, Anto.
Calon Bupati Bantaeng, Ilham Azikin mengaku tidak menyangka dengan sambutan meriah warga Borkal, sore itu. Dia menyebut, kedatangannya hanyalah untuk berterimakasih. Bukan berkampanye.
"Saya hanya datang mau minta terimakasih, sambil minum kopi di rumahnya pak Anto. Tetapi kenyataannya, Borkal sore ini, menyala abangku," kata dia.
Bagi Ilham Azikin, warga Borkal sendiri adalah bagian dari keluarga besarnya. Silaturahmi antara dirinya dengan warga di kampung ini sudah terjalin sejak lama. Warga di kampung ini tidak diragukan lagi kesetiaannya. "Saya tidak pernah meragukan itu. Saya tidak pernah meragukan kesetiaan orang Borkal," kata dia.
Ilham Azikin mengaku setiap kompetisi, termasuk Pilkada Bantaeng, tidaklah ada yang ringan. Semua pasti ada tantangannya. Tetapi ketika melihat dukungan dari warga Borkal, semangatnya menjadi berkali-kali lipat.
"Saya sadari setiap kompetisi tidak ada yang ringan. Tetapi kalau ada warga Borkal yang sekompak ini, saya rasa tidak ada yang berat selama ada semua ki," kata dia.
Ilham Azikin juga mengajak warga Borkal untuk tidak terprovokasi dengan cerita-cerita kejelekan orang lain. Dia juga berharap, warga Borkal bisa mengkampanyekan Ilham Azikin dengan cerita-cerita kebaikan.
"Kalau ada kebaikannya Ilham Azikin. Biar sedikit saja, itu mi saja yang disampaikan. Jangan ki berangkat dari kejelekan-kejelekan orang lain," kata dia.
Dia juga menyebut, pada 2018 lalu, Ilham Azikin menyerap banyak aspirasi warga Borkal. Salah satunya adalah status kepemilikan lahan yang tidak jelas selama bertahun-tahun.
"Saya adalah orang yang takut menjanjikan sesuatu, kalau belum bisa saya laksanakan. Tetapi, lima tahun lalu saya berusaha agar masalah di Borkal yang sudah bertahun-tahun ini kita bisa selesaikan bersama. Status tanah yang tidak jelas, hari ini kita hadirkan untuk orang Borkal. Berarti ada tong ji kebaikan yang dikerjakan Ilham Azikin," kata dia.
Ilham Azikin mengaku akan senantiasa menjaga dan melindungi kehormatan orang Borkal. Dia menyebut, soliditas dan kesetiaan orang Borkal akan menjadi sebuah kehormatan yang harus dijaga. "Saya akan jaga kehormatan ini. Saya tidak akan bikin malu ki semua," kata dia.
Ilham Azikin mengakui, jika dirinya bukanlah pempimpin yang sempurna. Sehebat-hebatnya pemimpin, kata dia, tentu ada saja celah kekurangannya.
"Tetapi minimal saya tidak pernah menciderai pemimpin-pemimpin sebelumnya. Masih banyak kodong kekurangannya Ilham Azikin, tetapi itu adalah motivasi bagi saya untuk senantiasa menghadirkan yang baik di Bantaeng," kata dia.
Dalam kesempatan itu, Calon Wakil Bupati Bantaeng pendamping Ilham Azikin, Nurkanita Kahfi mengaku senang dengan semangat warga Borkal. Dia mengajak kepada perempuan-perempuan di Borkal untuk satu suara mendukung pasangan Ilham Azikin - Kanita Kahfi. Dia menyebut, sudah saatnya Bantaeng mencatat sejarah baru yaitu wakil Bupati perempuan pertama di Bantaeng.
"Ayo warga Borkal, kita catat sejarah baru di Bantaeng," kata dia. (Jet)