GOWA, RAKYATSULSEL - Kabupaten Gowa butuh pemimpin energik yang punya visi misi jelas. Peka terhadap kebutuhan masyarakat dalam mengawal program pembangunan berkelanjutan.
Semua itu dinilai Pemerhati Pemerintahan dan Demokrasi, M.Ridha Rasyid ada pada pasangan calon bupati dan wakil bupati Gowa, Husniah Talenrang - Darmawangsyah Muin (Hati Damai).
Ibarat paket komplit, M.Ridha mengaku jika Husniah dan Darmawangsyah sebagai politisi yang punya nilai plus masing-masing dalam hal kepemimpinan. Pasangan dengan tagline “Berua, Gowa Lebih Maju” ini disebut selalu konsisten dalam urusan kesejahteraan rakyat.
Di mata M.Ridha, sosok Husniah Talenrang punya kepekaan dan kepedulian dalam memahami kondisi sosial yang ada di tengah tengah masyarakat. Mudah terenyuh bila melihat ada warga yang kurang beruntung dalam meniti kehidupannya.
"Ibu Nunik (Husniah Talenrang) dengan penuh keikhlasan akan membantu jika warga yang kesusahan. Ibu Nunik adalah representasi perempuan pejuang kesejahteraan dan kemakmuran rakyat," ujar adik kandung Prof Dr M Ryass Rasyin, MA Dg Mannangkasi ini, pencetus otonomi daerah di Indonesia.
Tak hanya itu, pengalaman Husniah sebagai Ketua PAN Gowa dan anggota legislatif tak perlu diragukan lagi. "Beliau (Husniah) selalu konsisten dalam kerja- kerja sosial dan gerakannya kental dengan tagline Gowa Lebih Maju," jelas M.Ridha.
Sementara Darmawangsa Muin, menurut M.Ridha adalah tokoh perekat budaya dan kearifan lokal. Sekretaris Gerindra Sulsel itu sangat piawai dan diandalkan dalam membesarkan Partai Gerindra. Apalagi pengalamannya sebagai Wakil Ketua DPRD Sulsel akan sangat membantu kelak dalam mengawal pemerintahan dan pembangunan kemasyarakatan di Kab. Gowa.
"Kobaran semangat DM dalam mensejahterakan masyarakat dan memajukan pembangunan terbungkus dengan tagline Gowa Berua," ungkapnya.
M.Ridha meyakini, di bawah kepemimpinan figur bersahaja dan berpengalaman seperti Husniah - Darmawangsyah, Kabupaten Gowa akan lebih maju, damai dan masyarakatnya sejahterah.
"Hari ini mereka (HT-DM) bersepakat jalan bersama dengan kekuatan tujuh parpol (26 kursi DPRD) sebagai partai pengusung. Belum lagi PAN dan Gerindra adalah bagian dari kekuatan besar Koalisi Indonesia Maju (KIM). Modal ini yang akan menjadi pondasi semangat bertarung di Pikada demi pemerintahan Berua Gowa Lebih Maju," tegasnya. (*)