Puluhan Ribu Warga Pangkep Ramaikan Jalan Anti Mager Bersama Andi Sudirman Sulaiman

  • Bagikan
Andi Sudirman - Fatmawati mengikuti mengikuti kegiatan "Jalan Anti Mager".

PANGKEP, RAKYATSULSEL – Ribuan masyarakat Kabupaten Pangkep tumpah ruah di Lapangan Citramas Pangkep pada Sabtu, 14 September 2024, untuk mengikuti kegiatan "Jalan Anti Mager".

Acara ini dihadiri oleh puluhan ribu warga yang antusias berpartisipasi dalam gerakan yang mendorong gaya hidup sehat.

Calon Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, bersama pasangannya Fatmawati Rusdi, turut hadir dalam kegiatan ini.

Andi Sudirman mengungkapkan bahwa kehadiran mereka di Pangkep merupakan bagian dari undangan komunitas Anti Mager setempat.

“Kami di sini untuk memenuhi undangan dari penyelenggara kegiatan, yang merupakan bagian dari Komunitas Anti Mager di Kabupaten Pangkep. Kegiatan seperti ini sangat positif dalam menggerakkan masyarakat untuk hidup lebih sehat,” ujar Andi Sudirman.

Setelah mengikuti rangkaian acara jalan sehat, Andi Sudirman dan Fatmawati Rusdi melanjutkan aktivitas mereka dengan ngopi bareng di Warkop Hayati Pangkep, bersama Mantan Bupati Pangkep, Syamsul A Hamid.

Mereka ditemani oleh Bupati Pangkep, Yusran Lalogau, yang juga merupakan Ketua NasDem Pangkep, beserta istrinya, dan mantan Pj Walikota Makassar, Iqbal Suaeb.

Acara ini bukan hanya sekadar ajang olahraga, tetapi juga kesempatan untuk mempererat tali silaturahmi antara tokoh masyarakat dan warga Pangkep.

Kehadiran para pemimpin daerah dan calon gubernur dalam suasana santai ini menambah semarak kegiatan yang bertujuan mengajak masyarakat untuk aktif bergerak dan menjaga kesehatan. (*)

  • Bagikan