Diketahui, sejak awal Sekretaris DPW NasDem Sulsel, Syahruddin Alrif, pertama digadang-gadang memimpin Ketua DPRD Sulsel. Hanya saja, Syahar yang maju di Pilkada Sidrap, sehingga Andi Rachmatika Dewi dipilih menjadi Ketua DPRD Sulsel.
Terkait restu DPP dan DPW NasDem, Fatma mengakui bahwa hal itu sudah dibicarakan. Apalagi dirinya sebagai pengurus DPP NasDem, dan suaminya Rusdi Masse selaku Ketua DPW NasDem Sulsel.
Dia menegaskan, tidak ada perdebatan atau silang pendapat soal posisi kursi Ketua DPRD Sulsel, pasalnya sudah pernah ditawarkan kader lain, namun tak ada yang bersedia.
"Soal restu DPW dan DPP NasDem. Saya ini pengurus DPP. Pak RMS Ketua DPW, jadi ini fix kaka Cicu Ketua DPRD. Kami tawarkan kader lain, tapi tidak mau," tukas Fatma.
Diketahui, hasil pileg 14 Februari lalu. NasDem keluar sebagai pemenang dengan memperoleh 17 kursi. Kemudian disusul Golkar yang mendapatkan 14 kursi, Gerindra 13 kursi, serta PPP dan PKB masing-masing 8 kursi.
Selanjutnya ada PKS dan Demokrat yang meraih 7 kursi, PDIP 6 kursi, dan PAN 4 kursi. Sementara Hanura mendapatkan 1 kursi. (Yadi/B)