MAMUJU, RAKYATSULSEL - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) gelar rapat pleno terbuka pengundian (pencabutan) dan penetapan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulbar 2024, di Ballroom hotel d'Maleo Mamuju, Senin (23/9/24).
Dimana empat pasangan calon ini sebelumnya melakukan pencabutan nomor antrian terlebih dahulu sebelum melakukan pencabutan nomor urut oleh masing-masing 4 pasangan calon wakil gubernur Sulbar, selanjutnya, untuk nomor urut terendah akan mendapat kesempatan untuk mencabut nomor urut.
Adapun hasil dari pencabutan nomor urut masing-masing paslon yakni, Nomor urut 1 didapat oleh pasangan Andi Ibrahim Masdar dan H. Asnuddin Sokong, untuk nomor urut 2 pasangan Andi Ali Baal Masdar dan Arwan Aras, dan untuk nomor urut tiga 3 yakni pasangan Suhardi Duka dan Mayjen TNI (Purn) Salim S Mengga, sementara untuk pasangan Prof Husain Syam dan Hj Enny Anggraeni Anwar mendapat nomor urut 4.
Selanjutnya, empat pasangan tersebut bergantian melakukan konferensi pers dengan cara berurutan sesuai nomor urut masing-masing.
Pasangan nomor urut 1 yakni Andi Ibrahim Masdar dan H. Asnuddin Sokong, menyampaikan dengan mendapatkan nomor urut satu (1) pihaknya akan akan menjadi pemenang di Pilgub Sulbar mendatang, karena akan ada satu pasangan yang akan menang.
"Saya tidak masuk calon gubernur kalau saya tidak optimis untuk menang, dan saya selalu yakin, apa yang lakukan insyaAllah saya akan dapatkan,"jelasnya.