MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail memulai kampanye perdananya, Kamis (26/9).
Indira memilih Pasar Tradisional Pa'baeng-baeng di Jalan Sultan Alauddin, Makassar sebagai titik awal kampanye mereka.
Indira, didampingi oleh tim INIMI, akronimnya, memulai kegiatan dengan menyapa dan mendengarkan aspirasi para pedagang serta pembeli di pasar yang dikenal sebagai pusat ekonomi rakyat ini.
Di mana, fokus utama Indira dalam kampanye tersebut adalah mendengarkan langsung keluhan serta harapan pedagang kecil, yang menjadi salah satu prioritasnya dalam pembangunan ekonomi Makassar.
Salah satu pedagang mengungkapkan saat ini kondisi pasar cukup stabil, baik dari segi harga maupun pasokan barang.
Ia berharap agar bila terpilih, pasangan INIMI dapat lebih memperhatikan perkembangan pasar tradisional.
" Alhamdulillah, Bu, stok aman dan harga juga masih normal. Semoga bisa begini terus apalagi kalau nanti ada kebijakan ta yang lebih memperhatikan kita semua di pasar tradisional seperti ini,” ujar pedagang tersebut.
Menanggapi hal tersebut, Indira mengatakan Stabilitas harga dan ketersediaan stok barang di pasar tradisional adalah prioritasnya.
"Kami berkomitmen menjaga agar rantai pasokan pangan tetap berjalan lancar dan harga-harga kebutuhan pokok terjangkau," ujar Indira.
Namun, ia juga menegaskan pasar-pasar tradisional seperti Pa'baeng-baeng memerlukan perhatian khusus agar tetap kompetitif di tengah persaingan dengan pasar modern.
"Alhamdulillah saya senang mendengar bahwa harga-harga dan stok barang saat ini stabil. Ini adalah tanda baik bagi perekonomian lokal kita. Namun, tentunya kita harus menyadari pentingnya menjaga stabilitas ini di masa-masa yang akan datang," terang Indira.
Selain masalah stabilitas harga, beberapa pedagang juga mengungkapkan keinginan untuk peningkatan fasilitas pasar, mulai dari kebersihan hingga kenyamanan lingkungan pasar.
Menjawab hal ini, Indira berkomitmen akan memperbaiki infrastruktur pasar agar lebih layak bagi pedagang dan pembeli.
"Kami akan bekerja keras memastikan pasar tradisional di Makassar mendapatkan perhatian lebih, baik dari sisi kebersihan maupun keamanan, sehingga menjadi tempat yang nyaman bagi semua," tegas Indira.
Juru Bicara Tim Pemenangan INIMI, Sofyan Setiawan, menambahkan kehadiran Indira di pasar merupakan simbol nyata komitmennya dalam memperjuangkan kesejahteraan rakyat. Pasangan INIMI, lanjut dia, memiliki program untuk memastikan ketersediaan bahan pokok dan peningkatan fasilitas umum yang layak.
“Jika daya beli masyarakat kuat, berarti perekonomian berjalan dengan baik. Dan kalau perekonomian baik, maka kebaikan ini harus dilanjutkan,” pungkas Sofyan. (Shasa/A)