Strategi Unik Paslon AMAN Gaet Pemilih Pemula dengan Karakter Anime

  • Bagikan
Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Amri Arsyid - Rahman Bando, dengan kostum ala karakter anime Hatake Kakashi dari serial Naruto.

MAKASSAR, RAKYATSULSEL — Penampilan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Amri Arsyid - Rahman Bando, dengan kostum ala karakter anime Hatake Kakashi dari serial Naruto, sukses mencuri perhatian pemilih pemula, khususnya generasi Z. Kostum unik ini digunakan saat pencabutan nomor urut beberapa waktu lalu dan menjadi viral di kalangan anak muda, terutama para pecinta anime.

Karakter Kakashi yang identik dengan rambut putih dan postur tegap dianggap mencerminkan kewibawaan dan kepemimpinan, yang mungkin menjadi alasan di balik pemilihan kostum tersebut. Berbagai video yang membandingkan penampilan paslon AMAN dengan karakter Kakashi juga beredar luas di media sosial, menambah daya tarik di kalangan pemilih muda.

Pengamat politik, Syahrir Karim, M.Si., Ph.D., menilai bahwa langkah paslon AMAN ini merupakan strategi politik yang kreatif untuk menarik perhatian pemilih pemula dalam Pilkada 2024.

"Strategi ini adalah cara yang unik untuk menarik minat Gen Z, yang mungkin lebih tertarik dengan pendekatan yang dekat dengan dunia mereka," ujar dosen Ilmu Politik Universitas Islam Negeri (UIN) Makassar tersebut.

Syahrir juga memuji kreativitas pasangan AMAN dalam menemukan cara yang berbeda dari pasangan calon lainnya untuk menciptakan panggung politik di kalangan milenial. Menurutnya, kreativitas seperti ini sangat penting dalam menggerakkan mesin politik dan membangun dukungan dari pemilih muda.

Hatake Kakashi sendiri merupakan salah satu karakter utama dalam serial Naruto, dikenal sebagai guru dari Naruto, Sasuke, dan Sakura, serta Hokage Keenam. Meskipun bukan karakter utama, Kakashi berhasil mencuri perhatian publik berkat kemampuannya meniru seribu jurus, serta kebijaksanaannya sebagai seorang mentor.

Amri Arsyid, calon Wali Kota Makassar, menjelaskan alasan di balik pemilihan karakter ini. Menurutnya, Kakashi melambangkan kepemimpinan yang kuat dan teamwork yang solid. "Karakter Kakashi ini adalah simbol seorang pejuang, yang mungkin tidak dihitung, tetapi Insya Allah akan menjadi pemenang," ujarnya.

Strategi politik dengan pendekatan budaya pop ini diharapkan dapat semakin menguatkan posisi pasangan AMAN di kalangan pemilih muda dan menjadi nilai tambah dalam Pilkada Makassar 2024. (Yadi/B)

  • Bagikan