MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Penemuan mayat perempuan di sebuah rumah kontrakan di Jalan Jalan Bontoduri, Kecamatan Tamalate, Makassar, pada Senin (21/10/2024) dini hari, menyisakan tanda tanya. Kasus ini diduga berkaitan dengan tindakan pembunuhan.
Mayat perempuan tersebut ditemukan warga dan dibantu pihak Kepolisian sekitar pukul 00.15 Wita. Saat ditemukan itu, polisi menemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban saat melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Kecurigaan? Dari hasil olah TKP, kami masih mendalami. Namun diduga ada terjadi kekerasan," kata Kanit Reskrim Polsek Tamalate, Iptu Rahman saat diwawancara wartawan, Senin (21/10/2024) siang.
Rahman mengatakan, mayat perempuan yang diketahui berinisial KA (21) itu diduga telah meninggal sejak empat hari lalu.
Dimana saat ditemukan, korban dalam keadaan terlentang di indekos tersebut. Suami dan anaknya pun sudah tidak ada di rumah tersebut.
"Jadi dia didapati sendiri di kamar indekos. Posisi korban tidur terlentang. Saat itu rumahnya dalam keadaan terkunci," tutur Rahman.
Mengingat pintu kamar kos tempat korban berada terkunci, pihak kepolisian kemudian mendatangkan pemerintah setempat untuk jadi saksi dan melakukan pembukaan paksa kamar kos tersebut.
"Jadi kita buka secara paksa, didampingi RT/RW, pemerintah setempat," sebutnya.