Dewan Pendidikan Sulsel Gelar Silaturahmi, Siap Ajukan Kajian Pendidikan ke Cagub-Cawagub Sulsel

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dewan Pendidikan (DP) Sulsel menggelar silaturahmi perdana pasca terbitnya Surat Keputusan (SK) PJ Gubernur Sulsel tentang pengurus DP Sulsel periode 2024-2029.

Silaturahmi yang digelar di Warkop Dg Sija Satu Sembilan Mapala itu langsung dipimpin Ketua DP Sulsel, Prof Dr Arismunandar., MPd didampingi Sekretaris DP Sulsel Prof Hasnawi Haris., MHum, dan Bendahara DP Sulsel Yeni Rahman SSi. Silaturahmi perdana itu dihadiri enam anggota DP Sulsel lainnya, sementara empat anggota lainnya berhalangan hadir. 

Silaturahmi ini digelar sebagai inisiatif awal untuk saling mengenal sesama pengurus DP Sulsel dan juga membahas hal-hal yang urgent dalam kepengurusan DP Sulsel periode 2024-2029. 

Salah satu agenda yang dibahas pada silaturahmi itu yakni menjadwalkan pertemuan dengan Kepala Dinas Pendidikan Sulsel.

"Sebagai langkah awal kita perlu bertemu dengan Kadis Pendidikan Sulsel untuk menyamakan 'frekwensi'," ujar Prof Arismunandar yang diamini Prof Hasnawi dan peserta rapat lainnya.

"Kita perlu mendengarkan apa pikiran beliau tentang Dewan Pendidikan Sulsel. Beliau juga perlu mendengarkan apa komitmen kita dalam pendidikan di Sulsel," tambahnya. 

Kajian Pendidikan untuk Cagub

Selain itu, karena masih dalam suasana Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Prof Aris mengusulkan perlunya menyampaikan kajian dan evaluasi pendidikan di Sulsel kepada para  Calon Gubernur (Cagub) Dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) yang saat ini tengah berkontestasi. 

Menurutnya, para Cagub perlu mengetahui bagaimana kondisi Pendidikan di Sulsel. Selain itu, tentu perlu didengar pula bagaimana komitmen para Cagub-Cawagub dalam peningkatan mutu pendidikan. 

"Walau pun proses Pilkada sudah berjalan, namun saya rasa tidak terlambat untuk menyampaikan hal ini," ujarnya. 

Menurutnya ada beberapa persoalan pendidikan yang perlu mendapat perhatian oleh para Cagub-Cawagub, mulai dari persoalan guru hingga pemerataan fasilitas pendidikan di Sulsel.  (*)

  • Bagikan