Pendiri Bosowa Grup Aksa Mahmud Laporkan Akun WA “Driver On Line” ke Polda Sulsel

  • Bagikan
Kuasa Hukum Aksa Mahmud, Basri Oner bersama Ketua tim Hukum Munafri-Aliyah, Nasiruddin Pasigai.

Bukan itu saja, pada akhir video tersebut juga menyampaikan pesan yang diduga bermuatan kampanye gelap atau black campaign. Di mana dia mengajak seluruh warga Makassar untuk tidak memilih Appi yang maju dalam Pilwalkot Makassar berpasangan Aliyah Mustika Ilham. 

"Itulah kenapa harus ki hati-hati sebagai warga Makassar, karena jangan sampai Appi si mafia ini bisa lolos menjadi Walikota Makassar. Bisa-bisa semua aset negara akan habis dihisap oleh para mafia yang ada di belakangnya," ucap akhir video tersebut yang diduga bermuatan black campaign.

Menindaklanjuti laporan tersebut, Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Didik Supranoto mengatakan setiap laporan yang masuk akan ditindaklanjuti oleh pihaknya.

"Pasti, namanya laporan pasti kita tindaklanjuti. Nanti diliat apakah memenuhi syarat atau tidak, kalau terbukti kita lakukan penyidikan," singkat Didik.

Sekedar diketahui, selain dilaporkan ke Polda Sulsel, tim hukum Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham (MULIA) juga telah melaporkan penyebaran video tersebut ke Bawaslu Kota Makassar atas dugaan black campaign. Laporan tersebut dibuat oleh Ketua Tim hukum MULAI, Nasiruddin Pasigai. (Isak/B)

  • Bagikan

Exit mobile version