MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Himpunan Keluarga Massenrempulu (HIKMA) Enrekang akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) dan Sicidokkoan Na To Sipatangngaran Hotel Claro Makassar, Jumat (8/11/2024), hari ini. Mengusung tema "Penguatan Peran dan Eksistensi Warga Hikma untuk Membangun Kabupaten Enrekang", kegiatan ini rencananya dihadiri puluhan tokoh dan warga Masserempulu.
Ketua Dewan Pimpinan Pusat HIKMA, Andi Rukman Nurdin Karumpa mengungkapkan sebanyak 23 dewan perwakilan daerah seluruh Indonesia telah menyatakan kesiapannya untuk hadir dalam kegiatan ini. Selain itu, sejumlah perwakilan luar negeri seperti Belanda, Afrika, Singapura, Malaysia, Prancis, Cina, dan Jepang dikonfirmasi akan ikut ambil bagian. Akan hadir pula Ketua Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) pusat, Muchlis Patahna serta Ketua Pilar Sulsel.
"Dalam rapat kerja nasional ini, HIKMA akan menyampaikan laporan kegiatan yang telah dilaksanakan maupun yang belum dilaksanakan, tapi yang lebih khusus adalah HIKMa akan merapatkan barisan untuk menjadi bagian dari mitra pemerintah untuk memacu pertumbuhan 8 persen menuju Indonesia emas sekaligus mengawal program Prabowo Subianto dan Gibran," ujar Rukman Karumpa, Kamis (7/11/2024).
Rukman mengungkapkan pihaknya akan menghadirkan Menteri Pertanian, Amran Sulaiman sebagai pembicara dalam kegiatan ini.
"Menteri pertanian akan membawakan materi untuk bagaimana pengurus HIKMA seluruh Indonesia dapat bahu membahu menuju swasembada pangan. Hampir rata-rata orang HIKMA adalah saudagar dan petani. Jadi kami minta seluruh warga HIKMA ikut berkontribusi dalam rangka menuju Indonesia emas 2045 sekaligus menuju pertumbuhan 8 persen dan juga mengawal program pemerintah," tambah Rukman.
Lebih jauh, kegiatan ini sebagai bentuk wadah untuk kontribusi memberikan pokok pikiran kepada calon bupati Enrekang tanpa ada unsur keberpihakan kepada salah satu calon.
"Maka dari itu hampir seluruh akademisi dari legislatif, eksekutif, cendikiawan, dan budayawan akan hadir memberikan pokok pikiran terhadap calon bupati supaya siapapun yang terpilih, nantinya akan ada rekomendasi rapat kerja nasional ini yang bisa dibawa kepada calon supaya Enrekang setara dengan kabupaten lain di seluruh Indonesia," imbuh Rukman.
Rukman juga mengimbau agar seluruh warga HIKMA di Seluruh Indonesia ikut berperan aktif memanfaatkan hak pilihnya dan menghimbau agar tidak dibawah ke ranah politik. Melalui kegiatan ini, HIKMA akan menjadi wadah edukasi bagi seluruh anggota agar tetap mengutamakan ukhuwah islamiah tanpa memasukkan unsur politik yang seringkali memecah belah berbagai pihak.
Sebaliknya, dirinya juga menekankan agar kegiatan ini tidak menjadi ajang kampanye dan tidak dibawah ke ranah politik melainkan menghidupkan politik sehat dan saling menghargai pilihan masing-masing.
"Harapannya mudah-mudahan melalui Rakernas ini, ukhuwah islamiah dan silaturahmi kami seluruh warga HIKMA seluruh dunia tetap terjaga. Kami juga ingin seluruh warga HIKMA terus bersinergi dalam segala hal," ujar dia.
Kegiatan tahunan ini diharapkan pula dapat membawa kedamaian khusunya bagi masyarakat Enrekang. "Harapan utama kami, Pilkada di Enrekang berjalan damai dan tenteram serta menjaga silaturahmi, jangan saling menghujat, mari membangun narasi yang baik, menjaga pemilu terlaksana dengan baik dimanapun, di kabupaten kota maupun di provinsi," harap Rukman.
"Inti kegiatan ini adalah HIKMA hadir memberikan penguatan bagi masyarakat Akat menjunjung tinggi terlaksananya pemilu damai," sambunh dia. (hikma/B)