RSUP Wahidin Sudirohusodo Tekankan Etika, Disiplin dan Hukum Kesehatan Lewat Simposium 

  • Bagikan
Gelaran Simposium dan Workshop Etika, Disiplin Profesi, Komunitas dan Hukum Bidang Kesehatan RSUP Wahidin Sabtu (16/11/2024).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL -  Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Wahidin Sudirohusodo menggelar simposium dan Workshop Etik, Disiplin Profesi, Komunikasi dan Hukum Bidang Kesehatan di era transformasi, Sabtu (16/11/2024).

Kegiatan ini diikuti sekitar 250 tenaga kesehatan yang meliputi perawat dan Dokter di seluruh Rumah Sakit di Sulawesi Selatan. 

Dirut RSUP Wahidin Sudirohusodo, Prof dr Syafri Kamsul Arif menjelaskan, kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan kesadaran bagi tenaga kesehatan atau paramedis untuk senantiasa mengedepankan etika dalam melayani pasien serta membangun disiplin profesi, memberikan komunikasi yang baik dan taat atas hukum. 

"Jika Empat pilar ini dilakukan dengan baik oleh tenaga kesehatan atau semua pemangku kebijakan di rumah sakit, insyaAllah pasien akan mendapatkan pelayanan yang paripurna dan bermuara pada fashion safety keselamatan pasien," ucapnya

"Kan sering nih kita dengarkan ya teriak-teriak terkait dengan komplementasi dan salah satu masalahnya adalah 4 pilar ini tidak terpenuhi selama pelayanan apakah masalah disiplin profesi, tidak ada komunikasi, atau masalah hukum, nah ini yang akan kita benahi," ungkapnya.

Diharapkan setelah simposium ini, empat etika yang dibahas dapat diterapkan secara proaktif  pada saat pelayanan pasien .

"Harus kita akui bahwa sebagian teman-teman kurang komunikasi padahal sebenarnya yang diharapkan pasien-pasien yang datang ke rumah sakit adalah memahami penyakitnya dan diperlakukan sebagaimana Banda ingin diperlakukan," katanya.

  • Bagikan

Exit mobile version