Reses Perdana, Syamsinar Siap Perjuangkan Keluhan Warga di DPRD Pangkep

  • Bagikan
Anggota DPRD Kabupaten Pangkep, Syamsinar bersama masyarakat kampung Lempangan, Kelurahan Tumampua, Kecamatan Pangkajene, saat menggelar reses masa sidang pertama tahun 2024-2025, Jumat (15/11/2024).

PANGKEP, RAKYATSULSEL - Anggota DPRD Kabupaten Pangkep, Syamsinar siap perjuangkan keluhan warga di parlemen. Hal tersebut diutarakan Syamsinar saat menggelar reses masa sidang pertama tahun 2024-2025, di kampung Lempangan, kelurahan Tumampua, kecamatan Pangkajene, jumat (15/11/2024).

“Saya adalah wakil Ta dan saya  akan membawa masalah ini ke rapat DPRD dan mendorong OPD terkait untuk segera mengambil tindakan," ucap Syamsinar.

Dalam reses perdananya Syamsinar akan fokus pada pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat.

"Fokus saya adalah memastikan kebutuhan dasar masyarakat terpenuhi,”jelas anggota Komisi II di DPRD Pangkep tersebut.

Lebih jauh dikatakan Legislator asal PPP tersebut, bahwa dirinya secara tegas dan berkomitmen untuk mengawal seluruh aspirasi yang disampaikan warga sebagai mana fungsinya di DPRD kabupaten Pangkep. 

"Ada empat usulan masyarakat yang belum sepenuhnya terealisasi dan dalam Musrembang kecamatan yang belum terakomodasi dalam rencana kerja pemerintah. Insha Allah akan saya kawal ini," pungkas Syamsinar.

Warga sendiri menyambut baik reses yang digelar dan berharap hasilnya dapat berdampak nyata bagi masyarakat, khususnya di kampung Lempangan.

“Kami percaya ibu syamsinar bisa membawa dan menyampaikan kebutuhan kami agar segera di tindak lanjuti,” singkat Hamka. (*)

  • Bagikan