Anggota DPR RI Achmad Daeng Se’re Sampaikan Bela Sungkawa Atas Korban Penembakan KKB

  • Bagikan

TAKALAR, RAKYATSULSEL - Anggota Komisi VII DPR RI Fraksi Nasdem, H. Achmad Daeng Se're, S.Sos, M.Ap, menyampaikan rasa duka mendalam kepada keluarga almarhum Asrun Eko Putra, korban penembakan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua pada tanggal 21 November 2024.

Dalam kunjungan ke rumah duka di Dusun Gusung Indah, Desa Maccini Sombala, Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar, Achmad Daeng Se're didampingi oleh Dandim 1426/Takalar, Letkol Inf Faizal Amin, SIP, dan Danramil 1426-03/Galut, Lettu Inf Syarifuddin, Rabu (28/11/2024)

Achmad Daeng Se're menyampaikan ucapan duka cita dan doa agar keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kekuatan.

“Kami hadir sebagai anggota DPR RI Komisi VII sekaligus sebagai warga Takalar untuk menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya saudara kita, Almarhum Asrun Eko Putra. Semoga almarhum mendapatkan tempat yang mulia di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran serta kekuatan,” ujar Ahmad Daeng Se're

Dalam suasana penuh haru, Achmad Daeng Se're juga memberikan pesan menyentuh kepada kedua anak korban. “Sabbarakki nak, lompo ki nai. Kulle ajarri anak sholeha, bisa memuaskan bapak ta yang sudah tiada, berjanji ibuta, mengecewakan seluruh keluarga ta, dan menjadi anak yang berbakti kepada negara dan bangsa,” ucapnya.

Selain Dandim 1426/Takalar dan Danramil 1426-03/Galut, kehadiran Achmad Daeng Se're turut didampingi oleh Babinsa setempat, Serma Syahrir, Sekretaris Desa Maccini Sombala, Agussalim Dg. Sibali, serta Kepala Dusun Gusung Indah. Sanak keluarga korban juga hadir dalam acara tersebut.

Kunjungan ini menjadi wujud nyata kepedulian seorang wakil rakyat terhadap warganya yang menjadi korban kebiadaban KKB, sekaligus memperkuat solidaritas kemanusiaan di tengah tragedi yang menimpa bangsa.

Diketahui Korban, Asrun Eko Putra, yang berprofesi sebagai tukang ojek, meninggalkan seorang istri, Rosdiana, dan dua putri kecil yang kini menjadi yatim. (*)

  • Bagikan