Ratu FTV Talitha Curtis Kini Jualan Makanan di Pinggir Jalan

  • Bagikan
Talitha Curtis

JAKARTA, RAKYATSULSEL -- Lama tidak terlihat di layar kaca, siapa sangka Talitha Curtis yang dikenal sebagai ratu FTV kini memiliki kehidupan jauh berbeda.

Meninggalkan gemerlapnya dunia hiburan, Thalitha kini aktif bertahan hidup dengan berjualan makanan di pinggir jalan di daerah Bogor, Jawa Barat.

Thalita sudah vakum sejak empat tahun lalu sejak tahun 2021. Kehidupannya berubah drastis saat tidak lagi mendapat tawaran dari televisi.

Memulai kariernya sejak kecil, Thalita cukup dikenal dalam perannya di sinetron Ganteng-ganteng Serigala.

Dia beradu akting dengan artis-artis besar seperti Ricky Harun, Jessica Mila, Kevin Julio, Aliando hingga Prilly Latuconsina.

Namun, kariernya tidak semujur mantan rekan kerjanya. Sejak 2021 itu dia tidak lagi mendapat panggilan untuk memerankan karakter apapun.

Thalita sempat mengungkap perubahan bentuk badannya juga menjadi salah satu alasannya kesulitan mendapat job.

Kini, Thalita tinggal di kontrakan sederhana yang terbilang kecil bersama kedua kakaknya. (fajar online)

  • Bagikan

Exit mobile version