Adapun 12 PNS penerima penghargaan Satyalancana Karya Satya secara simbolis berdasarkan masa dedikasi untuk 30 Tahun Dedikasi yakni Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Andi Muhammad Yasir, Kepala Dinas Ketenagakerjaan, Nielma Palemba, Camat Rappocini, Muhammad Aminuddin dan Guru SMPN 34 Kota Makassar, Hasiming.
Untuk 20 Tahun dedikasi yakni Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA), A. Zulkifli, Kepala Dinas Pariwisata, Muhammad Roem, Kabag Protokol, Muhammad Zuhur Dg. Ranca, Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Benyamin Torupadang.
Terakhir, u tuk 10 Tahun dedikasi adalah Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika, Ismawaty Nur, Camat Makassar, Husni Mubarak, Camat Panakkukang, Muhammad Ari Fadil, dan Mantan Camat Ujung Pandang, Almarhum Syahrial Syamsuri (diwakili oleh istri). (Shasa/B)