Rombak Kepengurusan Golkar Makassar, Appi: Agar Organisasi Lebih Fresh

  • Bagikan
Munafrie Arifuddin

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Ketua DPD II Partai Golkar Makassar, Munafri Arifuddin, melakukan perombakan sejumlah posisi strategis dalam kepengurusan partainya.

Salah satu perubahan signifikan adalah penunjukan Wakil Ketua DPRD Makassar, Suharmika, sebagai Sekretaris DPD II Golkar Makassar, menggantikan Abdul Wahab Tahir. Selain itu, Munafri juga menambah jabatan Ketua Harian, yang kini diisi oleh Ismail.

Menanggapi perubahan ini, Sekretaris DPD I Golkar Sulsel, Marzuki Wadeng, menyatakan bahwa penyusunan struktur di tingkat DPD II sepenuhnya merupakan kewenangan Ketua DPD II dalam memilih kader internal sebagai pengurus.

"Perombakan struktur di DPD II adalah hak penuh Ketua DPD II Golkar. Kami di DPD I hanya menyetujui dan mengesahkan lewat SK," ujar Marzuki, Kamis (20/3/2025).

Terkait pergantian Abdul Wahab Tahir sebagai Sekretaris, Marzuki mengonfirmasi bahwa DPD I telah menerima usulan nama pengganti dari hasil pleno Golkar Makassar. Saat ini, pihaknya tengah memproses penerbitan SK kepengurusan untuk memperlancar jalannya organisasi dalam menghadapi Pemilu mendatang.

"SK pergantian Wahab di Golkar Makassar sedang dalam proses penandatanganan oleh Ketua DPD I (Pak TP)," katanya.

  • Bagikan

Exit mobile version