UMI Siapkan Beasiswa Bagi Mahasiswa Baru 2025

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Universitas Muslim Indonesia (UMI) kembali menggelar tradisi silaturahmi tahunan di bulan suci Ramadan.

Kegiatan ini menjadi momen penting dalam mempererat hubungan antar civitas akademika, pengurus yayasan, dan masyarakat luas.

Silaturahmi ini tidak hanya bertujuan memperkuat ukhuwah Islamiah, tetapi juga menjadi sarana refleksi atas capaian dan rencana pengembangan kampus ke depan.

Rektor UMI, Prof. Hambali Thalib, menegaskan bahwa silaturahmi ini merupakan bagian dari budaya kampus yang terus dipertahankan.

“Namun, di balik itu semua, UMI juga terus berbenah dan berkembang, baik di bidang akademik maupun pengembangan usaha,” ujarnya, Jumat (21/3/2025).

Prof. Hambali menjelaskan bahwa sejak Oktober tahun lalu, UMI telah membuka pendaftaran mahasiswa baru (maba). Diperkirakan jumlah mahasiswa baru yang akan diterima berkisar antara 5000 hingga 6000 orang. “

“UMI sebagai institusi unggul saat ini memiliki 13 fakultas, 60 program studi, dan 20 program studi di antaranya telah meraih predikat unggul dalam penilaian nasional,” tambahnya.

"Di UMI juga menyiapkan berbagai quota beasiswa bagi mahasiswa baru. Ini adalah bentuk kepedulian bagi kategori tertentu," jelasnya menambahakan.

Dari segi Sumber Daya Manusia (SDM), UMI juga menunjukkan kekuatan akademik yang solid. Tercatat lebih dari 1000 dosen aktif mengajar, dengan 96 orang di antaranya menyandang gelar guru besar.

“Kita tidak hanya mengejar kuantitas, tetapi juga kualitas dosen dan pengajaran agar mahasiswa mendapatkan pengalaman belajar terbaik,” ungkapnya.

Sebagai bagian dari inovasi akademik, UMI saat ini tengah menggagas program studi bertaraf internasional. Beberapa prodi yang akan didorong ke level global di antaranya adalah Komunikasi, Kedokteran, dan Hukum.

“Kami sedang dalam tahap persiapan pemantapan, sehingga ke depan UMI bisa bersaing di kancah internasional,” jelas Prof. Hambali. (Yadi/A)

  • Bagikan

Exit mobile version