Hari Pertama Berkantor, Irjen Pol Rusdi Hartono Kumpulkan Seluruh Kapolres Jajaran Polda Sulsel

  • Bagikan
Kapolda Sulsel, Irjen Pol Rusdi Hartono dan Wakapolda Sulsel, Brigjen Pol Nasri, melaksanakan Commander Wish di Aula Mappaodang Polda Sulsel, Senin (24/3/2025).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel), Irjen Pol Rusdi Hartono didampingi Wakapolda Sulsel, Brigjen Pol Nasri, serta Pejabat Utama (PJU) Polda Sulsel melaksanakan Commander Wish, di Aula Mappaodang Polda Sulsel, pada Senin (24/3/2025) kemarin.

Adapun dalam kegiatan tersebut, seluruh Kapolres Jajaran Polda Sulsel dan personel Polda Sulsel serta personel Satwil Jajaran Polda Sulsel turut hadir melalui zoom meeting.

Dalam arahannya, Kapolda Sulsel menekankan beberapa poin penting yang harus menjadi pedoman bagi seluruh personel kepolisian di Sulawesi Selatan.

Irjen Pol Rusdi mengajak seluruh anggota Polri untuk menjadi duta-duta perubahan dengan mengutamakan prinsip moralitas, kepatutan, dan profesionalitas dalam menjalankan tugas kepolisian.

Ia juga menegaskan bahwa Polri harus mendapatkan legitimasi dari masyarakat yang dilayani. Untuk itu, kepolisian disebut harus selalu bertindak berdasarkan peraturan perundang-undangan serta semakin dekat dengan masyarakat.

Dengan pendekatan ini, bukan hanya Polri yang mengawasi keamanan, tetapi masyarakat juga akan menjadi mitra strategis dalam menjaga ketertiban dan keamanan bersama.

Sementara dalam hal penegakan hukum, Irjen Pol Rusdi menginstruksikan agar setiap tindakan dilakukan sesuai aturan yang berlaku dengan mengedepankan prinsip Restorative Justice.

  • Bagikan

Exit mobile version