Momentum HUT ke-49, Semangat Muda Partai Ka’bah

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) genap berusia 49 tahun, hari ini. Momentum tersebut akan dijadikan oleh kader partai berlambang Ka’bah di Sulawesi Selatan itu sebagai spririt untuk melakukan pembenahan menghadapi Pemilu 2024.

Di bawah nakhoda Imam Fauzan Amir Uskara sebagai Ketua PPP Sulawesi Selatan, partai ini optimistis bisa lebih baik dibading Pemilu 2019. Imam Fauzan baru berusia 24 tahun saat didaulat menjadi pimpinan wilayah. Dengan ketua yang berusia muda, partai ini patut menggaungkan spirit “Semangat Muda”.

Perolehan kursi PPP Sulsel di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Selatan pada pemilu lalu turun menjadi enam kursi. Tak hanya itu pada Pemilu 2019 lalu, PPP hampir saja tak lolos parliamentary threshold (PT) atau ambang batas parlemen. PPP hanya memperoleh suara 4,6 persen secara nasional.

Namun, di beberapa kabupaten dan kota, PPP perlu diapresiasi. Para ‘spartan’ partai ini mampu meraih empat kursi ketua DPRD di kabupaten/kota. Padahal, pada periode 2014-2019 PPP sama sekali tak mempunyai kursi ketua. PPP berjaya di Kabupaten Gowa, Bulukumba, Bantaeng, dan Luwu. Semetara Wakil Ketua DPRD diraih di Jeneponto.

Ketua Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (OKK) DPW PPP Sulsel, Rizaldi Parumpa mengatakan di bawah kepemimpinan Imam Fauzan, PPP akan diramu untuk bisa menembus lima besar pada Pemilu 2024 nanti.

“Imam ini mengkolaborasi generasi milenial dengan kader-kader lama PPP,” ujar Rizaldi.

Mantan Wakil Ketua DPRD Pangkep ini menyebutkan beberapa pekan lalu baru dilaksanakan pelantikan pengurus DPC dan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil).

“Jadi kami sudah sarankan semua DPC untuk segera membentuk Pimpinan Anak Cabang atau Kecamatan dan Ranting,” beber dia.

Setelah itu terbentuk, pihaknya baru akan melakukan pelatihan kaderisasi di tingkat kecamatan karena pengurus kecamatan dan ranting adalah ujung tombak.

“Jadi kami bicara mesin partai, setelah itu baru berhitung kekuatan di setiap daerah pemilihan,” ujar Rizaldi.

  • Bagikan