Warga Desa Mojong Diteror OTK

  • Bagikan

SIDRAP, RAKYATSULSEL – Satu pekan terakhir warga RT 3, RW 3 Dusun 1 Bendoro Desa Mojong, Kecamatan Watang Sidenreng diresahkan dengan aksi teror oleh orang tak dikenal (OTK).

Kepala Desa Mojong Budigawa mengatakan aksi teror itu meresahkan warganya, dalam aksinya pelaku mengetuk-ngetuk rumah warga, adapula yang melempar. Pelaku menjalankan aksinya malam hari.

“Ada empat rumah yang diketuk, dan ada dua rumah yang dilempar, dua warga juga terkena lemparan batu hingga mengalami luka memar,” ungkap Budigawa, Minggu (16/1).

Budigawa tidak mengetahui apa motif para pelaku, karena pelaku tidak menyasar satu rumah saja. Namun meneror satu dusun. Sejauh yang dia ketahui tidak ada isu atau hal-hal yang menimbulkan kegaduhan sebelumnya.

“Kalau mencuri tidak, tapi pelaku hanya meneror lalu setelah ada korban baik rumah baru mereka pergi,” jelasnya.

Menurut warga setempat, aksi para pelaku tidak setiap hari, warga memperkirakan pelaku ada empat orang, dan dalam menjalankan aksinya mereka juga menggunakan kendaraan.

Salah Satu Korban, Ileppang mengatakan, sudah ada dua orang yang menjadi korban pelemparan batu. Saat kejadian pelemparan ia hendak menutup pintu tokonya, namun tiba-tiba batu mendarat di keningnya.

“Saya tidak sempat melihat pelakunya, karena tiba-tiba saya dilempar dan menutup mata, dan teriak,” ungkapkanya.

Aparat pemerintah desa sudah sejak tiga hari terakhir telah mengentensifkan jaga malam. Warga juga baru akan melaporkan kejadian tersebut ke kepolisian setempat. (Ridwan Wahid)

  • Bagikan