Hasil Tracing, 88 Warga Makassar Terkonfirmasi Positif Covid

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar terus melakukan pemantauan terhadap penyebaran Covid-19 dengan Tracing. Hasilnya, sepekan terakhir ada 88 warga Makassar terkonfirmasi positif.

Berdasarkan data, pada 27 Januari 2022 ada delapan orang terkonfirmasi positif Covid-19. Kemudian naik pada 28 Januari sebanyak 21 kasus terkonfirmasi positif.

Namun, penularan Covid-19 tersebut sempat turun pada 29 Januari yakni hanya lima kasus. Tak berselang lama, naik lagi pada 30 Januari sebanyak 11 kasus terkonfirmasi positif.

Sedangkan pada 31 Januari, kasus terkonfirmasi positif naik lagi sebanyak 13 kasus baru. Lalu naik drastis sebanyak 30 kasus terkonfirmasi positif pada 1 Februari.

Sehingga, secara keseluruhan kasus baru terkonfirmasi positif selama sepekan terakhir mencapai 88 kasus. Angka penularan ini menjadi yang tertinggi selama beberapa bulan terakhir.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar Nursaida Sirajuddin tak menampik adanya lonjakan kasus positif covid-19 sepekan terakhir. Data posko induk info Covid Kota Makassar mencatat angka kasus tersebar di beberapa kecamatan.

  • Bagikan