Pemkot Parepare Lakukan Sidak Vaksin

  • Bagikan

PAREPARE, RAKSUL – Pemerintah Kota melalui SKPD-SKPD terkait memasifkan sosialisasi protokol kesehatan (Prokes) dan vaksinasi Covid-19 di masyarakat.

Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Parepare bersama BPBD Parepare dan Satpol PP Parepare turun melakukan edukasi Prokes dan Sidak vaksin di pusat ekonomi masyarakat di antaranya kawasan pertokoan Jalan Sultan Hasanuddin-Baso Dg Patompo (Hastom), dan Pasar Rakyat Senggol, Kelurahan Ujung Sabbang, Kecamatan Ujung, Parepare.

“Kami bersama BPBD dan Satpol PP turun memantau penegakan protokol kesehatan, memastikan pedagang telah melakukan vaksinasi, mendata warga yang belum vaksin dan memasang scan barcode Peduli Lindungi di toko-toko dan pedagang di kawasan Hastom dan Pasar Senggol,” ungkap Kepala Disdag Parepare, Prasetyo Catur yang memimpin langsung Sidak.

Prasetyo Catur turun bersama jajaran Disdag lengkap yakni Kepala Bidang Perdagangan, Andi Sunra, dan Kepala Bidang Perindustrian, Andi Wisna.

“Edukasi dan sosialisasi Prokes secara masif, baik kepada para pedagang maupun pengunjung pasar yang dilakukan ini tujuannya untuk mempercepat vaksinasi 100 persen, sehingga tercipta herd immunity seperti yang diinstruksikan Bapak Wali Kota Parepare,” tegas Prasetyo. (*)

  • Bagikan