Bupati Wajo Resmi Tutup Gaswa Cup 2022

  • Bagikan

Amran Mahmud menuturkan bahwa tahun 2020 lalu, di Kabupaten Wajo direncanakan akan dibangun gedungl olahraga di kawasan Stadion Andi Ninnong  yang anggarannya berasal dari pusat.  Namun karena pandemi, pembangunannya ditunda.

“Mari kita tetap berusaha dan berdoa agar pandemi segera berlalu sehingga perekonomian dan keuangan kita semakin pulih agar bisa melanjutkan program-program yang tertunda,” tukasnya.

Amran Mahmud juga berharap dukungan dari Anggota DPRD, Asprov PSSI Sulsel, Askab PSSI Wajo, Gaswa dan seluruh pihak agar ke depannya busa mengadakan Turnamen Sepak Bola Bupati Cup.

Sementara Sekum Asprov PSSI Sulsel, Ahmadi Jafri menyampaikan apresiasi atas apa yang dilaksanakan oleh Askab PSSI Wajo dan Gaswa bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Wajo untuk memajukan persepakbolaan Wajo.

“Kami Asprov PSSI Sulsel siap mendukung jika ada event-event sepak bola yang dilaksanakan berikutnya,” paparnya.

Ketua Gaswa yang juga anggota DPRD Kabupaten Wajo, Irfan Saputra menyampaikan bahwa Gaswa Cup akan terus dilaksanakan ke depannya dengan hadiah yang lebih banyak lagi. (*)

  • Bagikan