WBP Lapas Narkotika Sungguminasa Semakin Kreatif, Ciptakan Sofa Zaman Now

  • Bagikan
WBP Klas II Lapas Narkotika Sungguminasa, Gowa Membuat Meja Set Kuris Sofa

Ia mengatakan saat ini, sebanyak 23 kegiatan pembinaan yang ada di Lapas Narkotika Sungguminasa dan salah satunya adalah pelatihan kerajinan pembuatan sofa.

Sementara, Kepala Seksi (Kasi) Kegiatan Kerja, Lapas Narkotika Sungguminasa, Muh. Ahsan menyebut, program pembinaan kemandirian ini yang menghasilkan sofa kekinian banyak diminati masyarakat dan sudah dipasarkan melalui aplikasi Online.

“Kualitasnya bisa bersaing dengan sofa-sofa yang ada di toko terknenal. Kami juga menyajikan harga yang terjangkau serta bisa dipesan sesuai dengan kebutuhan konsumen,” ungkap Ahsan.

Lebih Lanjut, ia mengatakan produk ini telah mendapat  apresiasi dari masyarakat dan sudah dipamerkan di beberapa event-event besar Sulsel yakni pada Kegiatan Roving Seminar Ditjen Kekayaan Intelektual Kemenkumham di Hotel Four Point Makassat dan pada kegiatan kegiatan Pencanangan Desa Bersinar oleh kepala BNN Pusat yang diadakan di Hotel Claro pada 31 Agustus 2022 lalu.

Kasubsi Sarana Kerja dan Koordinator Pemasaran Hasil Karya Warga Binaan, Rahmat Nai menyampaikan hal ini akan terus dikembangkan untuk menyesuaikan perkembangan serta model model kekinian yang beredar di masyarakat sehingga hal ini menjadi produk unggulan pada Lapas Narkotika Kelas IIA Sungguminasa.

“Warga binaan yang mengikuti Pelatihan pembinaan kemandirian diharapkan dapat memanfaatkan keterampilannya dan berguna saat  bebas nanti,” ujar Rahmat.

"Sebanyak 5 Sofa sudah dipasarkan da. berdasarkan pesanan masyarakat atau penjualan di pameran. Harga Sofa per set juga beragam sesuai jenis mulai dari 150 Ribu hingga 3 Jutaan. Waktu produksinya antara 5-10 hari," tambahnya.

Selain itu, WBP Lapas Narkotika juga telah mereparasi sofa sebabyak enam set dengan waktu reparasi antara 3-7 hari. Beberapa hasil kerajinan tangan dari warga binaan yang telah dipasarkan diantaranya hasil pembuatan sofa, kerajinan lampu hias, kerajinan peco-peco dan lainnya. (*)

  • Bagikan