MAKASSAR, RAKYATSULSEL - dr. Farid Amansyah Sp.PD.Finasim kembali menuntaskan satu misinya di dunia pendidikan. Dimana polisi berpangkat Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) tersebut meraih gelar doktornya (S3) di Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar pada program studi doktor Ilmu Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Senin (9/1/2023).
dr Farid Amansyah meraih gelar doktornya dengan usulan disertasi berjudul 'Peran Secrotome Mesenchymal Stem Cells Hypoxia Dalam Memperbaiki Fibrosis Hati (Studi Eksprerimen Analisis Terhadap IL-4, IL-13, IL-10, TGF-BETA, dan SMA-Sel Stella Pada Animal Model Fibrosis yang Diinduksi CCL4)' di Auditorium Prof A. Amiruddin, Fakultas Kedokteran Unhas Makassar.
Berdasarkan hasil penelitian ini, diketahui bahwa terdapat penurunan yang signifikan dari persentase area densitas kolagen pada kelompok SH-MSC. Peneliti itu juga menemukan bahwa SH-MSC secara optimal menurunkan ekspresi gen TGF-β pada fibrosis hati.
Sejalan dengan parameter lain, terdapat penurunan ekspresi α-SMA pada jaringan hati setelah pemberian SH-MSC. SH-MSC juga mampu menurunkan kadar SGPT secara signifikan dan terdapat tren penurunan pada kadar SGOT.
Temuan ini sejalan dengan penelitian sebelumnya bahwa penurunan serat kolagen ditandai dengan terhambatnya ekspresi α-SMA. Secretome MSCs berperan dalam imunomodulatori inflamasi dan regenerasi pada hepar.