ENREKANG, RAKYATSULSEL - Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Enrekang, resmi menggelar Massenrempulu Futsal League 2023. Rencananya, pertandingan olahraga ini akan bergulir mulai Januari hingga Maret mendatang.
"Kick Off dimulai hari jumat tanggal 27 Januari mendatang. Bertempat di GOR Kukku Enrekang," Ketua Panitia, Farid Wajdi saat ditemui, Selasa (24/1).
Farid mengungkapkan, kegiatan ini dilakukan sebagai ajang pembinaan kepada bibit muda pemain futsal di Enrekang.
"Kami membatasi usia sampai 21 tahun dan seluruh tim berasal dari atlit lokal kabupaten Enrekang," ujarnya.
Even ini, kata dia, selain sebagai ajang pembinaan juga sebagai persiapan pemain untuk mengikuti kejuaraan antar daerah kedepan.
"Liga ini diikuti 12 tim dan terbagi menjadi 2 group. Dua tim teratas dari masing-masing group akan lolos menuju final four," tutur Farid.
Sementara itu, ketua AFK Enrekang, Arsil Bagenda mengatakan, bahwa ini adalah kompetisi format liga yang pertama kali dilaksanakan di Enrekang.
"Saya harap akan muncul bibit pemain muda yang bisa berbicara banyak di dunia futsal tidak hanya daerah, nasional bahkan dunia," kata Arsil.
Bermainlah yang sportif, lanjut Arsil, dengan menjunjung tinggi asaz respect dan fair play.
"Bertarunglah dengan semangat juang yang tinggi, banggakan klub yang melekat di jersey kalian," pungkasnya. (Fadli/Raksul/A)