Hasrat Politik, Puang Tindiz Gabung ke NasDem

  • Bagikan
Brigjen Pol Adeni Muhan atau Puang Tindiz Resmi Gabung NasDem

Wakil Ketua DPRD Sulsel ini juga memberi apresiasi tinggi sebab yang bergabung ke NasDem merupakan mantan Komandan Satuan Brimob Polda Sulsel.

"Saya atas nama Ketua NasDem Sulsel mengucapkan banyak terimakasih kepada Adeni Muhan Daeng Pabali, yg memilih partai NasDem sebagai tempat berlabuh dan berjuang," terang Syahar.

Politisi asal Kabupaten Sidrap itu menuturkan, bahwa, pada Pemilu 2019 lalu, Partai NasDem nyaris mendapat 3 kursi di DPRD Sulsel, karena hanya selisi 1000 suara dengan PKB di dapil Makassar A.

"Hampir nyaris NasDem dapat tiga kursi di Makassar A. Kedepan dengan ditambahnya Adni Muhan, maka misi mencapai 3 kursi di Makassar A bisa tercapai," ungkapnya.

"Saya yakin karena beliau basecampnya ada di Rappocini, maka sangat layak untuk maju di DPRD Sulsel Dapil Makassa A," sambung Syahar.

Sementara itu, Brigjen Pol (Purn), Adeni Muhan Daeng Pabali menyampaikan banyak terimakasih, karena telah diberi kepercayaan bergabung dengan Partai NasDem.

"Alasan saya gabung NasDem sudah melalui proses dan pertimbangan matang. Menurut saya perjalan manusia itu tergangtung Allah SWT, kita hanya bis berusaha," kata Puang Tindiz sapaan karibnya.

Komposisi Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) Partai NasDem di DPRD Sulawesi Selatan, Daerah Pemilihan (Dapil) Makassar A. Dipastikan tambah kuat.

Pasalnya, Mantan Komandan Satuan (Kasat) Brimob Polda Sulsel, Brigjen Pol (Purn) Adeni Muhan Daeng Pabali, kini resmi bergabung dan telah mengambil formulis Bacaleg Partai NasDem.

"Karena saya berkeinginan dan partai NasDem juga berkeingan sehingga ini terjadi. Semalam kami bertemu dan hari ini dieksekusi," tuturnya

Dia menyampaikan, jeda waktu antara Pileg dan Pilkada cukup panjang dan lama. Sehingga ada baiknya mencalonkan di legislatif terlebih dahulu.

Sehingga ia ingin betul-betul mengetahui apa yang menjadi permasalahan di masyarakat.

"Jadi saya disarankan untuk maju di DPRD Provinsi Sulssl Dapil Makassar A. Tentu bagian dari pengenalan di masyarakat nantinya," jelasnya.

Terkait dengan spanduk Adeni telah tersebar di seluruh penjuru Kota Makassar. Ia memang mengakui ingin berkontestasi pada Pilwalkot Makassar 2024 mendatang.

  • Bagikan