Lebih lanjut, kata orang nomor satu di Sulsel ini, bahwa Sasaran pembangunan PSU arsinun ini untuk diberikan kepada masyarakat kepulauan, pesisir, dan daerah rawan air minum layak dan aman.
"Kita berharap dengan adanya teknologi arsinum ini akan bermanfaat untuk masyarakat kita di kepulauan maupun di pesisir, sehingga masyarakat dapat menikmati air minum layak dan aman," pungkasnya.
Masyarakat di kawasan Pesisir Desa Bonto Jai pun merasakan manfaat hadirnya teknologi arsinum ini.
Seperti diungkapkan oleh salah seorang warga bernama Jabal Nur, “Kami berterima kasih kepada Bapak Gubernur, Bapak Andi Sudirman Sulaiman atas bantuan pengolahan arsinum di Desa kami. Semoga tetap bermanfaat untuk masyarakat di sini dan bernilai ibadah di sisi Allah,” katanya.
Senada diungkapkan oleh Ilham, “Terima kasih kepada bapak Gubernur atas kontribusinya kepada desa kami, ini sangat luar biasa. Semoga bermanfaat untuk masyarakat disini,” bebernya.
Untuk diketahui, dalam menghadirkan PSU Arsinum ini, di tahun 2022 lalu Pemprov Sulsel telah merealisasikan 10 unit. Sementara di tahun 2023 ini, sebanyak 11 unit.