"Alhamdulillah koleksi baru lagi. MasyaAllah. Tabarakallah kita beli di Jeddah. Ini totalnya 91.500 (riyal) berarti kalau dirupiahkan ini totalnya Rp 366 juta. Alhamdullillah," kata Mira Hayati bersyukur.
Mira Hayati juga memamerkan segepok uang Riyal senilai Rp 400 juta yang akan dipakai untuk berburu emas. Kabarnya, Mira Hayati akan membawa pulang oleh-oleh emas berupa gelang, kalung, dan cincin untuk keluarganya.
Nama Mira juga sempat menjadi sorotan di dunia maya bukan hanya kali ini. Sebelumnya, pada April 2023 lalu, dia juga jadi sorotan.
Saat itu, bermula dari penampilannya yang mencolok dengan mengenakan tas emas seberat ratusan gram. Penampilan wanita berjuluk "Emas Berjalan" itu dipamerkan di TikTok.
Dia membeli tas di salah satu toko emas di Makassar. Tak hanya membeli tas, wanita itu juga terlihat membeli 2 buah cincin yang harganya mencapai Rp38 juta.
"Alhamdulillah Masya Allah, Tabarakallah, beli tas emas lagi, harganya mencapai Rp553 juta," ujar Mira Hayati.
"Bangga banget bisa punya koleksi tas emas (mirip Dior), Kalo tas biasanya kan udah banyak ada beberapa, Tapi yang betul-betul real ini tas emasnya," tandasnya.
Sejak videonya beli tas emas viral, Mira Hayati pun ramai diperbincangkan. Tidak sedikit yang mempertanyakan pundi-pundi kekayaan meskipun diketahui, Mira sebagai pengusaha kosmetik kecantikan atau skincare di Kota Makassar dan memiliki banyak toko. (Isak/B)