"Bagaimana sinergi dan kerja sama dapat ditingkatkan di antara lembaga-lembaga tersebut. Seminar ini akan menghadirkan pembicara-pembicara terkemuka, termasuk perwakilan dari Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban Republik Indonesia (LPSK RI), jaksa penuntut umum dari Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, dan para akademisi terkemuka dari Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin Makassar," terangnya.
Acara ini pun akan berlangsung pada pukul 09.00 WITA, melalui Zoom Cloud Meetings. Diskusi ini diharapkan dapat menggugah pemikiran peserta tentang konsep keadilan dan hak asasi manusia yang relevan dengan saksi pelaku yang bekerja sama, serta wawasan mendalam tentang peran dan tantangan yang dihadapi saksi pelaku yang bekerja sama dalam sistem peradilan pidana Indonesia.
"Seminar ini merupakan langkah penting untuk meningkatkan efektivitas sistem peradilan pidana Indonesia dan mendorong masyarakat yang lebih adil dan setara," pungkasnya.
Adapun Program KKN Tematik gelombang 110 Unhas Makassar di Kejati Sulsel dilakukan dengan tujuan untuk menjawab berbagai tantangan masyarakat dengan melibatkan mahasiswa dalam pemecahan masalah di dunia nyata. (Isak/B)