Oleh Kasman Makkasau
PAREPARE, RAKSUL - Organisasi kesehatan dunia (WHO) menyatakan pada tahun 2020 terdapat 23 juta anak kehilangan kesempatan memperoleh imunisasi. Di Indonesia berdasarkan data yang diperoleh dari Kementrian Kesehatan menyebutkan dalam kurung
Selain tantangan rendahnya capaian imunisasi dasar lengkap. Kementrian Kesehatan saat ini menambahkan 3 jenis imunisasi yang baru diantaranya Vaksin Rotavirus yang bertujuan mencegah diare berat dan komplikasinya yang disebabkan oleh virus Rota. Tentu hal ini menjadi tantangan tersendiri terutama sosialisasinya kepada masyarakat.
Untuk menghadapi tantangan tersebut dibutuhkan peningkatan peranserta masyarakat untuk, sadar, mau dan memiliki komitmen untuk melakukan imunisasi kepada anak-anak mereka. Disinilah peran kader dapat meningkatkan peran serta tersebut, dan menjadi salah satu penentu keberhasilan vasksinasi rotavirus.
Namun disadari kemampuan yang kader miliki masih kurang terutama dalam kemampuan berkomunikasi dalam menyampaikan pes yang seharusnya dimiliki oleh kader diantaranya Kemampuan Membangun Keakraban, seorang kader dalam berkomunikasi dituntut agar dapat menumbuhkan keakraban bukan hanya kepada ibu Balita tapi juga keakraban dengan keluarga mereka.
Kemampuan berikutnya adalah Saling Mendengarkan & Berbicara, Kader posyandu harus dapat menempatkan dirinya setara atau bahkan bagian dari keluarga balita, buka menjadi seorang yang lebih tahu atau bahkan menggurui. Kader harus menjadi pendengar yang baik terhadap permasalahan yang dihadapi sasaran, bahkan perlu memahami alasan jika ada penolakan terhadap vaksinasi Rotavirus nantinya.
Selain itu kader posyandu diharapkan dapat meningkatkan komitmen masyarakat yang memiliki balita untuk melakukan vasksinasi, bukan hanya sebatas memberikan pengetahuan dan meningkatkan kemauan, tapi lebih pada bagaimana masyarakat dapat menjadikan imuniasi sebagai kebutuhan bagi kesehatan balita mereka.
Dengan memiliki kemampuan-kemampuan tersebut, maka kader posyandu akan menjadi salah satu penentu keberhasilan vaksinasi Rotavirus yang akan berlansung mulai 15 Agustus 2023. (*)